Blog tentang internet dan Blogging Tips

Sunday, 6 May 2012

Mengapa Gas Buang Kendaraan Diesel Berwarna Hitam??

Kendaraan yang bermesin diesel adalah kendaraan yang identik dengan kendaraan yang mengeluarkan gas buang hitam yang sangat menggangu. Lalu mengapa diesel rata-rata mengeluarkan asap hitam dari knalpotnya? Ada beberapa hal yang menjadi penyebab asap hitam dari diesel, antara lain :




1. Saringan udara kotor.
Meskipun volume penyemprotan pada pompa injeksi sudah sesuai, tapi karna saringan udara kotor, maka udara yang masuk ke dalam silinder tidak sebanding dengan solar yang disemprotkan (udara terlalu sedikit). Solar tidak terbakar dengan sempurna, akibatnya asap hitam. Oleh karena itu secara periodikal, bersihkan saringan udara tersebut atau kalau memang sudah rusak perlu penggantian.
2. Bentuk penyemprotan nosel injeksi tidak bagus/ada tetesan
Bentuk penyemprotan yang tidak bagus atau ada tetesan pada nosel injeksi akan menyebabkan solar tidak bercampur dengan udara secara sempurna. Sebagian solar tidak terbakar sehingga asap yang dihasilkan dari kendaraan akan berwama hitam. Maka dari itu, perlu dilakukan pemeriksaan tekanan injeksi, bentuk penyemprotan dan tetesan pada injektor.
3. Saat penyemprotan terlambat
Bila penyemprotan terlambat, solar juga tidak akan terbakar dengan sempurna.
4. Tekanan Turbocharger kurang
Pada motor diesel yang dilengkapi dengan system pengisian udara tekan, pengisian cylinder akan berkurang bila tekanan pengisian kurang. Hal ini disebabkan kerusakan pada turbocharger itu sendiri atau kebocoran pada salurannya.  
5. Knalpot/saluran gas buang tersumbat
Pada motor dengan turbocarjer, knalpot yang tersumbat akan menyebabkan asap hitam. Apabila gas buang tidak keluar silinder dengan lancar, maka udara bersih yang masuk kesilinder berkurang, tetapi jumlah penyemprotan bahan bakar tetap sesuai untuk pengisian udara yang normal. Periksa selalu dan bersihkan knalpot atau ganti bila perlu.
6. Volume penyemprotan tidak sesuai (terlalu banyak)
Sampai batas tertentu, penambahan volume penyemprotan akan menambah daya motor, tapi penambahan volume yang terlalu banyak tidak akan menaikkan lagi daya motor dan akan mengakibatkan asap hitam karena solar tidak terbakar dengan sempurna.

0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Powered by Blogger.